Wednesday, July 26, 2017

Apa Itu Masking Tape

http://bintanwrapping.blogspot.co.id/2017/07/apa-itu-masking-tape.html
Postingan ini untuk Anda yang baru pertama mengenal stiker cutting, atau yang ingin mengetahui pembuatan stiker cutting. Hingga saat ini, paling tidak dari perjalanan panjang menerima pesanan stiker cutting, terutama yang minta dipasang sekalian, ada semacam keheranan yang terjawab dari banyak konsumen. Keheranan mereka adalah: bagaimana cara menempelkan stiker atau huruf yang sudah dicutting dan memindahkannya ke media yang diminta.

Sebab, masih banyak yang selalu bertanya sebelum pesanan stiker cuttingnya rampung. Kebanyakan para pedagang yang ingin menempeli etalase jualannya dengan daftar menua andalan agar mudah dilihat calon konsumen. Satu hal yang kerap ditanyakan ialah apakah gampang menata huruf demi huruf ke atas kaca etalase agar terlihat lurus, tidak belak belok. Salahkah pertanyaan mereka? Tidak sama sekali, lantaran mereka ahlinya bukan di bidang ini. Tetapi mereka betul datang ke Bintan Wrapping sebagai pusat stiker di Kepri. Serahkan pada ahlinya, kira kira begitulah filosofi yang dilakukan mereka.


Untuk melakukan pekerjaan tadi, mentransfer atau memindahkan hasil stiker cutting ke atas kaca atau media lain, seperti bodi mobil dan dinding, digunakan teknik transfer menggunakan masking tape. Masking tape dapat dijelaskan sebagai lembaran plastik bening yang bagian bawahnya berperekat. Prosesnya, hasil cutting yang sudah jadi dilapisi masking tape di permukaannya. Sekilas, tulisan atau gambar hasil cutting terlihat mengkilat karena ada plastik bening di atasnya.

Kemudian, lapisan plastik tersebut dilepas. Jangan khawatir, hasil cutting tadi akan menempel di bagian bawah masking tape yang berperekat. Sudah, letakkan saja di atas kaca atau bidang lain, agar perekat di bagian bawah hasil stiker cutting menempel kuat, ratakan dengan jari atau kape atau rakel atau squeeze. Cara pemasangan  dengan menggunakan masking tape juga berbeda beda. Mengenai teknik ini akan saya bahas pada artikel tersendiri.

Setelah menempel semua pada bidang, kelupas lapisan masking tapenya sehingga yang tertinggal hanyalah stiker cuttingnya. Secara gampang, mengapa stiker cuttingnya bisa menempel saat masking tape dilepas? Bukankah masking tape juga berperekat? Jawabannya, daya rekat pada masking tape masih lebih rendah dibandingkan daya rekat di bahan stiker cutting. Kalau perekat masking tape lebih kuat, hal yang akan terjadi adalah stiker cutting tak akan mau menempel di bidang yang akan dipasanginya.

Begitulah gunanya masking tape. Berapa harga masking tape? Ukuran standarnya adalah 95 meter x 60 centimeter. Harganya berkisar Rp500 ribu, dan dapat dibeli di Bintan Wrapping dengan merek masking tape Seichotape, yang diproduksi oleh CV Istana Indonusa. Dan ciptakan stiker cuttingmu sesuai selera.

No comments:

Post a Comment